PILARSULTRA.COM, Jakarta — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan situasi keamanan di Indonesia kembali normal setelah sempat memanas akibat aksi demonstrasi di sejumlah wilayah. Kondisi kondusif tersebut, kata Listyo, tercapai setelah adanya instruksi langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk segera memulihkan keamanan.
“Dalam kesempatan ini saya ucapkan terima kasih dan apresiasi tinggi-tingginya, pasca Bapak Presiden memberikan perintah untuk mengembalikan situasi pemulihan keamanan. Alhamdulillah, atas dukungan dan kerja keras dari seluruh rekan-rekan semua, situasi kembali normal,” ujar Listyo mengutip Kumparan dalam acara Doa Bersama dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H di Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (7/9/2025).
Kapolri menegaskan, tugas utama Polri adalah menjaga persatuan dan keamanan bangsa di tengah keberagaman.
“Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, agama, adat istiadat. Ini menjadi kekuatan besar jika kita rawat bersama. Polri akan terus menjaga semangat persatuan untuk merawat Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegasnya.
Menurut Listyo, momen Maulid Nabi Muhammad SAW menjadi pengingat pentingnya kebersamaan seluruh elemen bangsa.
“Hari ini hampir seluruh elemen hadir bersama-sama berdoa, menyatukan semangat persatuan yang juga merupakan amanat Pancasila sila ketiga, yaitu Persatuan Indonesia,” imbuhnya.
Acara doa bersama ini dihadiri oleh jajaran pimpinan Polri seperti Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo, Irwasum Polri Komjen Wahyu Widada, dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri. Hadir pula tokoh agama nasional, di antaranya Ustaz Adi Hidayat serta Wakil Ketua PBNU KH Zulfa Mustofa.
Sejumlah organisasi masyarakat Islam seperti Banser NU dan Fatayat NU turut ambil bagian. Menariknya, kegiatan ini juga diikuti lintas elemen masyarakat, mulai dari pengemudi ojek online (ojol) hingga perwakilan serikat buruh, termasuk SPSI dan FSPMI.
Dengan momentum ini, Kapolri berharap suasana kondusif yang tercipta pasca demonstrasi bisa terus terjaga melalui semangat persatuan dan doa bersama seluruh lapisan masyarakat. (mer)












