PILARSULTRA.COM, Jakarta — Sri Mulyani yang saat ini menjabat Menteri Keuangan Kabinet Jokowi, diminta Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk kembali menjadi Menteri Keuangan dalam kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
Kabar ini disampaikan Sri Mulyani saat ditemui awak media setelah memenuhi panggilan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jl. Kartanegara pada Senin 14 Oktober 2024.
“Saya dan pak Prabowo sudah beberapa kali briefing untuk keuangan negara, APBN, jadi kami selalu konsultasi,” kata Sri Mulyani.
Kemudian kami juga berdiskusi berbagai hal, lanjut Sri Mulyani, tentang berbagai langkah guna memperkuat kementerian keuangan dan keuangan negara harus ditingkatkan efektifitasnya.
“Beliau sangat perhatian dampak APBN pada masyarakar dan itu menjadi tekanan beliau,” jelasnya.
Oleh karena itu saat pembentukan kabinet, “Beliau meminta saya menjadi Menteri keuangan kembali,” kata Sri Mulyani. (bar)